Jumat, 28 Maret 2008

Rumah tumbuh sebagai solusi

Rumah Tumbuh

Arsitek Denah Gambar Desain Model Design Tipe Gaya Bangun Renovasi

Punya dana terbatas untuk membangun rumah idaman ?Jangan takut, bagaimana caranya?
Dana atau luas lahan yang terbatas tidak lagi menjadi kendala bagi anda untuk membangun rumah idaman sesuai impian.Karena sekarang rumah tumbuh bisa menjadi solusi praktisnya.Hal ini banyak terjadi pada pasangan muda yang tinggal dan menetap di kota-kota besar di Indonesia. Karena umumnya dengan dana yang terbatas, banyak pasangan harus berpikir ulang bila ingin membangun kembali rumah mereka.
Gak perlu bingung karena saat ini sudah ada salah satu cara untuk mewujudkan impian tersebut, yaitu dengan merancang rumah tinggal dengan konsep rumah tumbuh. Sesuai dengan namanya, rumah tumbuh adalah rumah tinggal yang pembangunannya bertahap.Semua ini tergantung pada kebutuhan dan sesuai dengan kemampuan keuangan pemilik rumah.
Secara umum, konsep rumah tumbuh terbagi menjadi dua, yaitu vertikal dan horizontal. Konsep rumah tumbuh horizontal mempunyai pengembangan yang lebih mudah. Hal ini disebabkan karena pemilikan lahan yang luas, tidak ada masalah bila harus mengembangkan ke samping atau melebar.Tetapi persoalannya di kota-kota besar seperti Jakarta, untuk mendapatkan tanah yang luas tentu saja bukan hal yang mudah. Kalaupun ada, pasti dengan harga yang mahal dan akan menguras dana.
Oleh sebab itu, di kota-kota besar, rumah tumbuh kebanyakan secara vertikal. Lalu, apa yang harus dipersiapkan dengan konsep rumah tumbuh secara vertikal? Syarat utama adalah fondasi dan struktur rumah harus kuat dan kokoh.
Jadi gak perlu takut lagi kan?

Arsitek Denah Gambar Desain Model Design Tipe Gaya Bangun Renovasi

Sumber: GriyaDesignDOTcom



Jasa Online Desain dan Pemborong Rumah 021-73888872

Desain Rumah Minimalis Design Interior Eksterior Jasa Renovasi Bangunan Arsitektur Moderen Gambar 3D Animasi

1 komentar: